Home » , , , , , , , » Persiapan Restorasi Bebek Goreng Biru 1

Persiapan Restorasi Bebek Goreng Biru 1

advertisements

Selamat pagi sobat...jumpa lagi kita di kesempatan ini.
dan selalu ku mengharapkan sobat semua dalam keadaan sehat dan tak kurang suatu apapun, agar kita semua selalu bisa berjumpa di kesempatan lain nya, meskipun melalui blog kecil ini yaa..
yahh...meskipun kadang tulisan-tulisan di blog ini berisi artikel tentang tips dan trik yang kadang terkesan ngawur dan di luar dugaan....hehehe..

Okay...untuk kesempatan kali ini, aku mau berbagi tentang persiapan untuk restorasi bagian mesin dari motor fizr tua berwarna biru milik ku di solo, motor tua yang dulu pada masa jaya nya memang merupakan salah satu keinginan ku tapi belum tercapai, dan syukurlah, saat ini di beri kesempatan untuk memelihara 2 unit motor tua ini.
pertama nya memang fizr biru ini yang ku peroleh lewat keisengan ku surfing di salah satu situs jual beli on line untuk wilayah surakarta dan sekitar nya, kemudian, di beri lagi kesempatan untuk memelihara motor fizr tua yang ke dua, si orange ; yang memang dalam keadaan memprihatinkan waktu pertama kali kudapatkan,  namun, dengan mengubah rasa kecewa dan jengkel, bisa menjadikan mood booster untuk mempelajari dan kemudian membangun kembali motor tua yang sudah waktu nya di pensiunkan, agar kembali layak jalan, dan bisa menemani aktifitasku lagi di tangerang, di samping satu lagi motor tua yang menjadi teman ku belajar tentang mesin motor, dan kemudian ber ekseprimen untuk menciptakan beberapa komponen yang memang tujuan utama nya untuk efisiensi , bukan speed and performance oriented ya.
meskipun ada efek samping ke arah sana, tapi itu kan bonus nya, bukan tujuan utama ku utak-utik dan ber eksperimen.

Nahh...setelah beberapa ke jahilan dan keisengan ku kemaren pada beberapa bagian dari fizr biru ini, kebetulan di beri kan sedikit rejeki, yang akhir nya ku alokasi kan dana nya sebagian untuk membeli beberapa part yang akan ku pakai nanti merestorasi kembali sektor dapur pacu mesin 2 tak nya si biru ini.
apa saja kah itu ? mari kita check penampakan di bawah ini
roller bearing small end fizr original
yupp, betul sektor pembangkit tenaga nya yang akan ku restorasi.. yaitu conrod kit set / satu set stang seher fizr original OEM yamaha :
con-rod kit set nya
karena di sektor tengah mesin si biru sangat berisik dan vibrasi nya sangat terasa,... maka aku ingin meremajakan komponen di dalam mesin si biru. jadi.......ku tebuslah part-part ini dari toko spare part langganan ku, kebetulan juga dia memberikan diskon untuk pembelian part-part ini, karena sering nya aku berbelanja di situ serta sharing tentang perkembangan teknologi yang ada.
selain conrod kit, juga piston standard nya.
Padahal, pertama nya sih cuma iseng-iseng aku menanyakan pada kawan ku itu, apa masih punya stock block cylinder baru untuk type kendaraan 2 tak keluaran yamaha ini, ternyata dia masih menyimpan beberapa piece block cylinder baru untuk fizr ini.
untuk harga ; memang ku akui, cukup menguras dompet, karena kalau di lihat di katalog online pabrikan yamaha, memang harga untul part ini mencapai 7digit dalam rupiah, di angka 1 juta'an.

kenapa aku memilih untuk menebus part baru dengan harga yang lumayan mahal, ? karena sudah beberapa bulan aku menanyakan pada kawan-kawan yang berbisnis di bidang part 2nd / copotan mesin motor, mereka selalu menjawab sulit mendapatkan part copotan yang kondisi nya bagus, karena itu lah ku putuskan untuk menebus part baru dan original sekalian, agar PR ku nanti saat merestorasi mesin fizr biru ku ga bertambah dengan part-part yang kurang kompatibel. yang malah menghambat proses restorasi nya nanti.
block cylinder baru berkode YP1
dan berikut ini penampakan part-part yang ku dapat kan saat bertandang ke toko spare part langganan milik kawan ku itu.
penampakan lubang exhaust yang masih original
kode mesin 3XA dan spec kubikasi nya

top view saat keluar dari dus nya

bahkan di liner nyapun ada kode 3XA-nya

lubang trasnfer yang masih original lengkap dengan tekstur kulit jeruk nya
nahhh.... ternyata ada beberapa part yang ku dapatkan saat itu, dan terhitung paket set, untuk proyek restorasi mesin si biru. antara lain :
  • block cylinder fizr berkode produksi YP1 dan kode part nya 3XA-E1311-00
  • conrod kit berkode 4WH-E1650-00
  • piston kit fizr standard OS0 berkode part 3XA-E1630-00 ; yang isi paket dalam kemasan nya 1pcs piston fizr OS 0 berdiameter 52mm, 2 buah ring kompresi, 1 buat pen piston, 2 buar circlip pengunci pen piston dan 1 buah roller bearing small end nya.
selang beberapa hari kemudian, ehh.....malah ada kawan yang menawarkan part piston set fizr keluaran daytona oversize 25 yang ga jadi dia pakai, karena ternyata block cylinder milik nya sudah melebihi dari ukuran piston kit nya ini, sekalian saja ku bayarin untuk stock part si biru, kebetulan juga harga yang di minta kawan ini ga terlalu tinggi.
sekalian dapat stock OS25 nya
oke...segitu dulu tentang persiapan untuk restorasi si biru yaaa.. karna part-part baru ini nanti pun akan ku optimal kan lagi dengan ke isengan dan ke jahilan tangan ku saat di rumah...
bonus biar ga bosen nunggu cerita berikut nya yaaa... :p
pantesan lama...malah jajan sparepart... huuuuu

advertisements

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut